Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2020

Wonogiri Gabungan dari Sejumlah Distrik

Gambar
Kabupaten Wonogiri yang ada saat ini pada awalnya berupa beberapa distrik. Nama-nama distrik ini pun mengalami beberapa kali perubahan. Berikut kami tuliskan nama-nama distrik sebelum akhirnya menjadi satu kesatuan yang bernama Kabupaten Wonogiri. Sebelum 1861. Sebelum 1861 nama-nama distrik yang menempati wilayah Wonogiri saat ini adalah, Distrik Sembuyan Sebagian Distrik Keduwang. Distrik Wirokog. 1861- 1922 Sedangkan pada masa ini nama-nama distrik yang menempati wilayah Wonogiri saat ini adalah, Distrik Koeto Distrik Wonogiri Distrik Kakap Perbedaan antara periode ini dengan periode sebelumnya adalah  wilayah Bedoyo dan Donorojo sudah bukan bagian Karesidenan Surakarta. Selain itu, wilayah Wonogiri sudah bukan lagi bagian kabupaten Pajang, melainkan Kabupaten Kartasura. Adapun Kabupaten Pajang sudah hilang. 1922-1945 Pada masa ini terjadi perubahan susunan pemerintahan lagi. Wilayah Wonogiri menjadi bagian Afdeeling (Kabupaten) Surakarta yang bernama Onderafdeeling Wonogiri. On...

Lokasi Wonogiri Sebelum 1861 M

Gambar
Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, Wonogiri pada masa sebelum 1861 Masehi merupakan desa paling utara dari District Sembuyan. Posisi ini menjadikan Desa Wonogiri sebagai desa tapal batas. Wonogiri berbatasan langsung dengan District Aribojo. Adapun desa di District Aribojo yang berbatasan langsung dengan Sembuyan adalah Desa Oeter. Oeter berarti desa terjauh atau desa terluar. Oeter dalam perkembangannya oleh lidah jawa berubah menjadi Nguter, sebuah kecamatan yang berada di bagian selatan Kabupaten Sukoharjo. Dalam Kaart der Residentie Soerakarta 1859, Wonogiri berada di sebelah utara Desa Tekaran. Sedangkan di selatan Desa Tekaran terdapat Desa yang bernama Desa Laroh. Dengan demikian, menurut kami, Wonogiri pada masa tersebut berada Desa Nambangan, Selogiri pada saat ini.

Sejarah Wonogiri Sebelum 1861 Masehi

Gambar
Wonogiri sebelum 1861 adalah sebuah desa kecil yang berada di sebelah utara District Sembuyan. Sehingga dalam pembahasan mengenai Wonogiri sebelum 1861 akan disampaikan sesuai kondisi saat itu. Sebagai acuan, kita gunakan peta terbitan Hindia-Belanda yang berjudul Kaart der Residentie Soerakarta tahun 1859. District Sembuyan merupakan bagian dari Regentschap Padjang. Regentschap adalah daerah administrasi semasa Hindia-Belanda yang setara dengan Kabupaten saat ini, Sehingga District bisa kita setarakan dengan Kecamatan.  Adapun Regentschap Padjang merupakan bagian dari Residentie Soerakarta. Karesidenan Sorekarta terdiri atas tiga Kabupaten yaitu Kabupaten Pajang, Sukawati Kulon, Sukowati Wetan. Sebagaian wilayah Kabupaten Wonogiri yang sekarang, pada masa sebelum 1861 merupakan wilayah dari Kabupaten Sukawati Wetan.